Search

Bali akan Diumumkan Maret - NusaBali

PDIP Telah Umumkan 48 Paslon di Pilkada 2020

  • www.nusabali.com-bali-akan-diumumkan-maret

Megawati tegaskan penjaringan dan penyaringan calon kepala daerah dalam Pilkada 2020 terbuka dan demokratis.

JAKARTA, NusaBali
PDI Perjuangan resmi mengumumkan 48 pasangan calon (paslon) kepala daerah yang diusung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2020. Pengumuman ini merupakan gelombang pertama. Ada sejumlah calon kepala daerah lain yang akan diumumkan di gelombang berikut, termasuk enam kabupaten/kota di Bali.

Menurut Ketua DPP PDIP Bidang Pemenangan Pemilu Bambang Wuryanto, calon enam kepala daerah di Bali akan diumumkan pada Maret 2020 nanti. "Kemarin (Rabu, 19/2) kami tidak mengumumkan calon dari Bali, karena di Bali bertepatan dengan Hari Raya Galungan," ujar Bambang saat dihubungi NusaBali, Kamis (20/2) malam.

Ketika disinggung alasan lain, apakah karena nama-nama calon masih ada yang kurang cocok. Bambang kembali menegaskan, bahwa semua nama calon kepala daerah di Bali yang telah dijaring dan disaring oleh PDIP Bali akan diumumkan pada gelombang kedua.

"Jadi, kami kemarin tidak mengumumkannya. Kami akan umumkan pada tahap dua. Pengumuman berlangsung pada Minggu pertama bulan Maret atau sekitar tanggal 3 Maret (2020). Untuk itu, tunggu saja pengumumannya karena kami belum memutuskan," jelas Bambang.

Untuk diketahui, Sekretaris Jendral Hasto Kristiyanto dan Ketua DPP PDIP Bambang Wuryanto mengumumkan nama-nama tersebut di DPP PDIP, Jakarta, bertempatan dengan Hari Raya Galungan, Rabu (19/2).  Pembacaan nama calon kepala daerah disaksikan langsung oleh Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. "Hari ini PDIP kembali mempelopori suatu tradisi di dalam Pilkada serentak yang kita jadikan sebagai momentum untuk penguatan kelembagaan kepartaian di dalam menyiapakan pemimpin," kata Hasto. Nama-nama yang diumumkan pada gelombang pertama ini sebagian besar merupakan kepala daerah petahana atau incumbent. "Kebanyakan adalah kader PDI Perjuangan sendiri," imbuh Hasto.

Diketahui, jumlah wilayah yang menggelar Pilkada 2020 mencapai 270 daerah. Pengumuman paslon dari PDIP untuk daerah lainnya akan dilakukan pada gelombang berikutnya.

Sementara itu, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menegaskan, proses penjaringan dan penyaringan untuk Pilkada 2020 sudah direncanakan dengan baik.  "Karena memang di jenjang pencarian dalam penjaringan dan penyaringan di PDI Perjuangan itu menurut saya sangat terbuka dan demokratis. Karena semuanya itu dari bawah," ucap Megawati.

Karenanya, jika ada yang mencoba menutupi proses tersebut, kemungkinannya sangat kecil. Apalagi, di kalangan masyarakat sudah sangat mengetahui siapa calon yang akan mereka pilih. Sehingga, mekanisme ini harus terus dilaksanakan ke depannya. "Tentunya dengan perbaikan-perbaikan yang harusnya memang terus dilakukan. Setelah itu melalui fit and proper test, lalu wawancara, lalu psikotest," ungkap Megawati, seperti dilansir Liputan6.com.

Presiden Kelima RI ini menyadari, sebagian besar calon yang diumumkan diusung PDIP adalah incumbent. Namun, kata dia, tetap proses seleksi. "Jadi telah melalui proses yang lalu. Sehingga saya memutuskan, yang kalau saya merasa ragu, saya bilang dia harus melalui lagi. Tetapi kalau saya lihat keberhasilannya baik, saya bilang sudah cukup," tegasnya. *k22

loading...

Let's block ads! (Why?)



"bali" - Google Berita
February 21, 2020 at 03:12PM
https://ift.tt/2SOunw0

Bali akan Diumumkan Maret - NusaBali
"bali" - Google Berita
https://ift.tt/2STuRRQ
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bali akan Diumumkan Maret - NusaBali"

Post a Comment

Powered by Blogger.